Resep mie ayam Home Made
Resep mie ayam Home Made
By yunda yun
BAHAN MINYAK AYAM:
BAHAN AYAM KECAP:
Cara membuat:
BAHAN KUAH:
By yunda yun
BAHAN MINYAK AYAM:
- Bawang putih iris tipis
- Lemak dan kulit ayam potong kecil
- Tumis bawang putih masukkan lemak dan kulit ayam masak sampai kulit kering dan minyak keluar sisihkan
BAHAN AYAM KECAP:
- 500 daging ayam potong kecil
- 5 kemiri
- 2 cm jahe
- 5 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- Seruas jempol kunyit
- 1 sdm ketumbar
- Haluskan bumbu di atas
- 5 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm saos tiram
- Garam dan penyedap secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bumbu sampai harum masukkan ayam kecap manis.. Kecap asin saos tiram garam dan penyedap secukupnya tambahkan air masak sampai agak kering
BAHAN KUAH:
- 2 liter air biasa
- 1 sdt Lada bubuk
- 4 siung bawang putih haluskan
- 1 daun bawang iris
- Tulang ayam
- Masukkan semua bahan jadi satu dalam panci masak sampai mateng
- Tambahkan garam dan penyedap secukupnya
- cabe rawit tambahkan bawang putih 1 siung goreng sebentar dan ulek tambahkan garam
- PENYAJIAN:
- Ambil mangkok masukkan mie tambahkan sesendok minyak ayam aduk rata siram kuah tambahkan ayam kecap.. Sawi.. Daun bawang... Bawang goreng dan sambel.. Kalau ada pakai kerupuk pangsit
- Ok selamat mencoba