Lezatnya Eclair Chocolate ini bisa kamu nikmati juga di rumah Tidak sulit kok Membuatnya Ini dia Resepnya

Pernah makan eclair? eclair itu pastry yang dibuat dari adonan choux, dibentuk panjang, diisi dengan cream dan diberi icing. Kue ini banyak penggemarnya loh.  Eclair sebenarnya adalah turunan dari Choux Pastry, atau pastry yang terbuat dari mentega, air, terigu, dan telur, tanpa pengembang. Sebenarnya, ini masih satu keluarga dengan soes, cuma, yang ini bentuknya lonjong. Isinya kuning telur yang dicampur dengan krim. Yaah, bahasa kerennya, Custard atau creme pattiserie :)

Di kafe-kafe, eclairs disajikan dingin, ini bertujuan agar cokelat yang terdapat diatasnya tidak meleleh. Karena memang, eclair ini diberikan cairan cokelat leleh diatasnya.

Berikut adalah resep membuat chocolate eclair lezat oleh Dapur ningnong
Adonan soesnya, saya improvisasi dari resep yang biasa saya pakai, supaya gampang takarannya.

Adonan isi, saya pakai vla vanila resep alm. Inong (al fatihah buat Inong), terus saya kasih coklat bubuk, sedikit kopi instan, dan dark cooking chocolate. Lekeerrr....


Ingredients:

Bahan Kulit Soes:
250 ml air
200 gram margarin
200 gram terigu
5 butir telor ayam ukuran sedang
1/4 sdt garam

Bahan Isi:

500 ml susu cair UHT
100 gram gula pasir
50 gram tepung custard (bisa diganti dgn tepung maizena + 1 kuning telor)
25 gram coklat bubuk
1 sdt kopi instant
60 gram dark cooking chocolate, lelehkan
1 sdm mentega

Topping:
50 gram dark cooking chocolate, cincang, lelehkan
25 gram white cooking chocolate, cincang, lelehkan

Directions:
Membuat Kulit:

- Rebus air, garam, dan margarin sampai mendidih
- Masukkan tepung, aduk rata sampai adonan tidak menempel di wadah
- Matikan api, dinginkan
- Masukkan telor satu persatu ke adonan tepung sambil diaduk cepat, sampai licin
- Masukkan adonan ke dalam piping bag, semprot ke atas loyang, bentuk panjang, kira-kira 8 cm
- Panggang dalam oven suhu 190 derajat selama kurang lebih 30-40 menit, atau sampai berwarna coklat kekuningan..
- Angkat, dinginkan

Membuat isi:

- Cairkan tepung custard, coklat bubuk dan kopi dengan sedikit susu, aduk sampai rata, saring kalau perlu
- Masak sisa susu dan gula sampai mendidih
- Tuang campuran tepung, aduk cepat
- Masukkan coklat cair, aduk cepat sampai meletup
- Beri mentega, aduk rata. Matikan api, aduk-aduk sampai vla dingin.

Penyelesaian:

- Gunting bagian samping eclair (jangan sampai putus)
- Isi dengan vla coklat
- Hias dengan coklat leleh
- Hidangkan

Catatan:

- oven tidak boleh dibuka tutup selama memanggang (setidaknya 20 menit pertama)
- kalau buih/busa pada kue sudah menghilang, itu tanda kue sudah matang dan pintu oven boleh dibuka. Dijamin, kue soes gak akan kempes setelah keluar dari oven

Sumber : Dapur Ningnong

Entri Populer

Bikin Hotang Yuk! (Hotdog Kentang) Ini dia Resep dan Cara Membuatnya

Resep Kue Madona Dengan Bahan Murah tapi Enak & Menyehatkan

Begini nih Resep Membuat Mini Pizza Mini di Rumah Seperti Membuat Bakwan, Gampang Banget dan Bahannya Gak Ribet